Ditengah Polres Kampar Deklarasi Tertib Berlalulintas Pilkada Serentak Tahun 2024 Truk Galian C Bikin Resah Masyarakat

  • Red
  • 25 September 2024, 03:13:00 WIB
  • Hukrim
SHARE 

Berkabar Nusa (Kampar) - Belum lama ini, pihak Polres Kampar melaksanakan kegiatan Deklarasi Tertib Berlalulintas Pilkada Serentak Tahun  2024 di Kabupaten Kampar. Dimana, acara itu dihadiri oleh keempat pasang Calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar.

Dalam kegiatan itu, semua pihak diminta ikut berperan aktif mensosialisasikan program Polantas Polri ini. Dimana tentunya , ini merupakan suatu kegiatan dalam rangka menyambut HUT Polantas ke 69 jatuh kemarin 22 September 2024.

Menyikapi hal ini, Tokoh Muda Kacamatan Tambang, Tony Chaniago SH, berharap kegiatan yang dideklarasikan Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja, benar-benar diterapkan dan tidak hanya seremoni saja.

" Kami selaku masyarakat Kampar, mengapresiasi program tertib berlalulintas yang dideklarasikan belum lama ini. Tapi kami berharap tidak hanya seremoni dan harus ada wujudnya," kata Tony Chaniago.

Keluhan dari kami masyarakat Kecamatan Tambang, khususnya yakni aktifitas lalulalangnya mobil hasil penambangan ilegal (Galian C, red). Dimana, mereka lalulalang dengan tonase sangat berat, bahkan pasir yang mereka bawa juga tidak di tutup terpal.

" Tidak sedikit masyarakat korban kecelakaan atas keteledoran truk bermuatan pasir ini, untuk pengendara sepeda motor matanya sering kelilipan pasir, dan untuk mobil kerap sekali kaca mobil masyarakat pecah karena kerikil yang berjatuhan," kata Tony Chaniago.

Harapan Tony Chaniago, pihak Polres Kampar melalui Polantas agar memberikan sanksi tegas terhadap mobil pengangkut material pasir yang lalu-lalang tidak memikirkan keselamatan orang banyak.

" Kami yakin,  Polantas bisa memberikan tindakan tegas untuk truk-truk nakal ini," kata dia.

Kata Tony lagi, jangan banyak sekali masyarakat di rugikan oleh aktifitas Galian C di Kecamatan Tambang ini, sudah meninggal debu, jalan rusak, sungai melebar diperparah aktifitas lalulintaspun. Membuat masyarakat tidak nyaman.

" Kami selaku masyarakat ingin merasakan adanya Polri ditengah-tengah masyarakat," pungkas Tony Chaniago.***

 

Editor : Red

SHARE

Berita Terkait